Menariknya aplikasi VirtualBox ini bisa digunakan di berbagai platform. Apa artinya dari lintas platform ini? Kita dapat menginstall aplikasi VirtualBox pada komputer yang berbasis AMD atau Intel, dapat diinstall juga pada sistem operasi Windows, Linux, Mac, maupun Solaris.
Dari penggunaan VirtualBox ini dapat memungkinkan komputer dapat menjalankan beberapa sistem operasi sekaligus, diwaktu yang sama.
Anda dapat menjalankan sistem operasi Linux, Windows, di Mac, Menjalankan Windows di Linux, Menjalankan Linux di Windows, dan seterusnya.
Dengan ini Anda dapat menginstall berbagai sistem operasi tanpa batas, tentunya satu-satunya batasaan yaitu memori ram dan penyimpanan file.
Bisa dibilang, penggunaan VirtualBox sangat sederhana. Meski begitu aplikasi tersebut fungsinya benar-benar powerful. Ia dapat dioperasikan dimana saja dari mesin kelas desktop, sistem embedded kecil, datacenter, bahkan di operasikan pada lingkungan Cloud.
Perlu cek pada bagian BIOS Setting
Hardware yang _TIDAK_ mendukung
Hardware minimal
Cara instalasinya terbilang sangat mudah, dan proses yang cepat. Pastikan Linux Anda sudah terkoneksi dengan internet. Masukkan perintah tersebut pada terminat Linux Ubuntu.
# apt-get install virtualbox
atau di ubuntu 16.04, 18.04
$ sudo apt -y install virtualbox
Catatan Penting
Prosesor (Setting > System > Processor)
Enable PAE
Network (Setting > Network)
Default : Network Address Translation (NAT) & hanya 1 Interface.
Attach semua interface yang ada (kalau mau enak)
Enable semua interface
Ubah NAT > Bridge Adapter
Demikian, semoga panduan menginstall Virtualbox Linux Ubuntu 20.04 ini dapat bermanfaat. Bila ada hal yang ingin ditanyakan silahkan isi kolom komentar di bawah.